Penyebab Kopling RX KING Keras
Per kopling atau pegas kopling bisa menjadi penyebab utama keras nya kopling saat tuas di tarik. Untuk kondisi standar biasanya jarang terjadi. Tapi pada beberapa kejadian, penggantian dengan part racing kerap membuat kopling terasa keras, contohnya penggantian dengan pegas kopling racing. Hal ini disebabkan per kopling racing lebih keras dari per standar.
Untuk memastikan nya bisa dilakukan dengan mengganti kembali pegas kompetisi dengan bawaan motor atau pegas standar. Jika persoalan masih belum terselesaikan bisa melanjutkan pemeriksaan pada bagian stut kopling.
Untuk memastikan kinerja stut sesuai dengan fungsi nya, jika perlu lepas saja bak magnet agar bisa memastikan apakah stut kopling yang menjadi penyebab keras nya tuas kopling saat ditarik. Satu hal lagi yang lebih sering menjadi penyebabnya adalah tali kopling atau kabel kopling.
Posisi yang kurang tepat bisa membuat seret dan kopling terasa berat. Putusnya kawat baja dan rumah kabel kopling juga bisa menambah persoalan kopling. Namun jika hanya seret lantaran kotor, masih bisa diatasi dengan memasukkan solar atau minyak tanah dari bagian atas kabel kopling. Tujuannya untuk membersihkan selongsong rumah kabel kopling.
Beberapa hal penyebab kopling RX King keras seperti yang dibahas tadi tidak bersifat mutlak. Karena as penekan yang didorong oleh stut kopling jika bengkok juga bisa menyebabkan persoalan yang sama. Jadi butuh mendeteksi beberapa part untuk bisa memastikan nya.
Semoga gambaran tentang penyebab kopling RX King keras bisa membantu rekan -rekan yang mengalami kejadian serupa dalam mendeteksi penyebab masalah pada kopling motor kesayangan.
sumber:
motorexpose.blogspot.com
Comments
Post a Comment